PPKLKM Universitas Pancasila

Pusat Pengembangan Kewirausahaan & Layanan Karir Mahasiswa UP
Thursday, 19 Sep 2024

Cuan Bulan Ramadhan!

Artikel Kewirausahaan | 04 April 2023 00:00 wib “Bisnis Hampers Lebaran”

"Bisnis Hampers Lebaran"

Memanfaatkan momen jelang lebaran dikala pandemi untuk tambah penghasilan, memulai bisnis hampers lebaran kecil-kecilan tentu bisa jadi pilihan dan awal yang tepat untuk dompet mu dimasa depan.

Beberapa Tips Sukses Memulai Bisnis Hampers Lebaran Kekinian:

1.       1. Siapkan Modal

Langkah awal yang kedua yaitu menentukan berapa besar modal yang harus dipersiapkan. Untuk satu hampers lebaran setidaknya kamu harus menyiapkan modal sekitar Rp50.000 - Rp200.000 yang didalamnya sudah termasuk snack-snack lebaran (homemade agar lebih hemat), atau bisa kalian tambahkan dengan barang/aksesories yang berhubungan dengan lebaran (alat makan kayu, sajadah travel, mukena travel, diffuser, dll), lalu kotak untuk kemasannya dan sekaligus bubble wrap, kartu ucapan dan ongkos pengiriman (bisa mengantar pesanan sendiri untuk mengurangi biaya)

2.       2. Siapkan Catalognya

Katalog yang dimaksud adalah kamu bisa memberikan beberapa pilihan tema default yang bisa dipilih untuk calon pembeli yang tidak mau repot-repot meng-custom hampersnya. Jenis hampers tersebut bisa merupakan hampers dengan beberapa konsep mulai dari yang paling umum sampai yang paling unik. Berikut contohnya:


  •      Hampers perlengkapan ibadah
  •      Hampers kue lebaran
  •      Hampers minuman seperti coffee powder atau teh favorit
  •      Hampers alat makan dan minum ramah lingkungan
  •      Hampers produk kesehatan dari hand sanitizer, disinfektan, tisu basah dan masker
  •      Hampers skin care mulai dari sheet mask, clay mask, toner, cream dan pembersih wajah
  •      Hampers kosmetik dan alat make up
  •      Hampers produk kecantikan seperti hand and body lotion, shampoo dan sabun mandi cair.
  •      Hampers berbagai snack dengan rasa tertentu (vanilla, coklat atau strawberry)
  •      Hamper perlengkapan bayi untuk saudara yang baru punya momongan
  •      Hampers makanan kaleng
  •      Hampers wadah makanan cantik seperti toples kaca atau kotak makan dari kaca yang bermotif cantik
  •      Hampers perlengkapan minum teh mulai dari cangkir, tatakan cangkir, teko kecil dan sendok tehnya.


3.       3. Berikan Paket Promo Menarik

Untuk menarik pembeli kamu bisa memberikan promo menarik seperti potongan harga spesial untuk pembeli hamper dengan minimal pembelian tertentu. Atau kamu bisa memberikan kuis give away berhadiah 1 paket hampers gratis dengan minimal pembelian 1 paket hampers. Kamu juga bisa memberikan bonus tambahan untuk isi hampers misalnya, penambahan 1 jenis kue lebaran gratis untuk khusus untuk hampers kue lebaran bagi 50 pembeli pertama. Jadi yang tadinya hampers hanya berisi 3 jenis kue, pembeli bisa mendapatkan 1 bonus kue lebaran gratis jika termasuk dari 50 pembeli utama yang dimaksud.

4.       4. Tawarkan ke Orang-Orang Terdekat Terlebih Dahulu

Sebelum memasarkannya di e-commerce atau media sosial cobalah menawarkannya ke orang/teman terdekat seperti tetangga dan teman kantor. Bisa juga tawarkan ke saudara kamu. Minta pendapat mereka mengenai pengemasan dari hamper kamu, pemilihan warna, isi hampers dan tema-tema hampers yang sudah kamu rencanakan.

5.       5. Menerima Pesanan Custom

Pesana custom artinya pembeli bisa menentukan konsep seperti apa yang diinginkan untuk hampersnya selain diluar dari jenis-jenis hampers yang ada pada katalog kamu. Dan kamu bisa ikut membantu mereka menemukan konsep custom hampers yang diinginkan seperti memberikan saran warna dan isi hampers agar terlihat unik, lucu atau estetik.


Dilihat 204 kali
Link